KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH US/USBN SMP KELAS 9 TAHUN 2022

Hai Sobat, semoga saat membaca artikel ini kalian dalam keadaan sehat dan bahagia. Aamiin! 

Pada kesempatan ini admin ingin membagikan KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH US/USBN SMP KELAS 9 TAHUN 2022. Artikel ini ditulis dengan tujuan untuk menolak lupa sekaligus menjadi referensi bagi visitor baik dalam penyusunan soal maupun bahan pembelajaran bagi adik-adik siswa kelas 9.

Ilustrasi Kisi-Kisi Soal AKM

Kisi-kisi soal merupakan sebuah kerangka atau peta penulisan soal. Dikutip dari file.upi.edu kisi-kisi soal adalah peta distribusi soal berbagai topik/pokok bahasan atau bahan pengajaran, disebut juga blue print, atau tabel of specification.

Dalam kisi-kisi yang lengkap, sepatutnya memuat hal-hal yang akan menjadi pegangan dalam penyusunan soal :

  1. Pokok bahasan atau bahan pengajaran yang akan diujikan.
  2. Jenjang kemampuan yang akan diukur.
  3. Persentase tiap pokok bahasan/bahan pelajaran dan jenjang kemampuan.
  4. Bentuk soal yang paling patut untuk tiap soal
  5. perkiraan waktu yang dipergunakan untuk mengerjakan tes itu.
  6. Jumlah semua soal yang akan disusun
Ketika menentukan berapa lama untuk mengerjakan sebuah mata tes, yang perlu diperhatikan adalah :

  • Waktu dimana siswa dapat sepenuhnya berkonsentrasi.
  • Perkiraan waktu untuk mengerjakan tiap-tiap butir soal.
Sudah barang tentu dalam judul kisi-kisi tersebut tidak melupakan mata tes dan identitas sekolah dan jenjang.

Pada postingan sebelumnya, admin sudah membagikan kisi-kisi ujian sekolah kelas IX SMP Kurikulum 2013 dan kisi-kisi UAS/PAS atau penilaian akhir semester mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas IX. Namun, Kisi-kisi tersebut masih berbentuk pilihan ganda dan uraian. 

Saat ini soal-soal yang disusun sudah mengadopsi bentuk soal-soal AKM atau asesmen kompetensi minimum yang terdiri dari 5 bentuk soal yakni pilihan ganda, piihan ganda kompleks, isian singkat, menjodohkan, dan uraian. Hal yang perlu diketahui adalah bentuk soal pilihan ganda kompleks juga dapat bervariasi model soalnya. 

Untuk itu, kali ini admin akan membagikan Kisi-kisi soal Ujian sekolah US/USBN dalam bentuk soal AKM atau asesmen kompetensi minimum untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, IPA, dan IPS yang sudah disusun oleh tim penyusun soal ujian sekolah di kabupaten tempat admin.

berikut contoh KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH US/USBN SMP KELAS 9 TAHUN 2022 :

Selengkapnya silakan klik link di bawah!

KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH MATA PELAJARAN IPA
KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH MATA PELAJARAN BAHASA INGGRIS
KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH MATA PELAJARAN IPS
KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH MATA PELAJARAN MATEMATIKA
KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA

Demikian postingan tentang KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH US/USBN SMP KELAS 9 TAHUN 2022. Silakan berikan kritik dan saran di kolom komentar. Semoga bermanfaat!

3 comments for "KISI-KISI SOAL AKM UJIAN SEKOLAH US/USBN SMP KELAS 9 TAHUN 2022"

  1. Thank you for nice information. Please visit our web: click here

    ReplyDelete
  2. thank you for nice information, finally found what am I looking for!!!
    visit our website : https://uhamka.ac.id/

    ReplyDelete