Contoh Soal AKM Bahasa Indonesia Kelas 9
Hai! sobat bahasa, Semoga saat membaca artikel ini kalian semua dalam keadaan sehat dan bahagia. Aamiin.
Sebelum memberikan contoh soal AKM Bahasa Indonesia Kelas 9 ada baiknya kita bahas sedikit apa dan bagaimana Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM itu.
Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM merupakan salah satu cara pemerintah untuk memetakanmutu atau kualitas pembelajaran di satuan pendidikan dengan tujuan untuk memperbaiki kualitas pembelajaran di satuan pendidikan. Cara ini bertujuan agar para siswa memiliki kecakapan-kecakapan abad 21 yang meliputi antara lain: kecakapan berkomunikasi (communication skills), kecakapan berkolaborasi (collaboration skills), kecakapam berpikir kritis (critical thinking), kecakapan menyelesaikan masalah (problem solving skills), kecakapan berkreasi dan berinovasi (creatuvity and innovation skills). Ada beberapa hal yang harus diketahui tentang Asesmen Kompetensi Minimum yaitu:
Pertama, Asesmen Kompetensi Minimum dilakukan berbasis komputer. Saat ini komputer bukan lagi merupakan hal yang asing bagi peserta didik sehingga hampir semua peserta didik langsung bisa mengerjakan soal-soal Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM ini dengan mudah.
Kedua, bentuk soal. Ada beberapa literasi yang mengatakan bahwa bentuk soal Asesmen Kompetensi Minimum cukup rumit dan sulit. Padahal, yang membedakan soal pada umumnya dengan soal Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM hanyalah bentuk soal pilihan ganda kompleks. Soal pilihan ganda kompleks artinya siswa bisa menjawab lebih dari satu jawaban. Bukankah ini justru lebih mudah daripada memilih satu jawaban dari 4 atau 5 pilihan? Apalagi dalam penyusunan soal AKM ada literasi berupa bacaan dan ataupun gambar yang bertujuan memberikan stimulus kepada peserta didik untuk memudahkan dalam menjawab soal-soal. Menyusun soal AKM memanglah sedikit rumit tetapi bagi siswa yang menjawab soal seperti ini sebaliknya akan lebih mudah hanya diperlukan kemampuan utnuk memahami, menganalisis, menemukan informasi, menginterpretasi, mengintegrasi dan mengevaluasi literasi stimulus dalam soal berupa bacaan ataupun gambar.
Ketiga, peserta Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM. Jika pada UNBK peserta ujian adalah siswa kelas 6, 9, dan 12, maka dalam Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM pesertanya adalah siswa kelas 5, 8, dan 11. Tidak semua siswa yang duduk di kelas ini akan mengikuti AKM tetapi hanya kurang lebih sepertiga dari jumlah siswa sesuai yang ditentukan oleh pemerintah pusat.
Keempat, tujuan pelaksanaan, Seperti halnya UNBK, Asesmen kompetensi minimum tidak berpengaruh pada kelulusan siswa. Seperti yang sudah dijelaskan di awal bahwa Asesmen Kompetensi Minimal adalah salah satu cara pemerintah dalam hal ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk memetakan mutu pendidikan yang nantinya akan dievaluasi dan mengembangkan sistem pendidikan yang menjadikan putera puteri Indonesia memiliki kecakapan abad 21 yang mumpuni.
Nah! berkaca dari program pemerintah ini, banyak satuan pendidikan yang sudah mulai beradaptasi dan memodifikasi soal-soal yang digunakan untuk evaluasi-evaluasi di satuan pendidikan dengan soal-soal berbentuk Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM seperti Penilain Tengah Semester, Penilaian Akhir Semester bahkan Ujian Akhir Sekolah. Hal ini menjadi tantangan sekaligus peluang tersendiri bagi guru-guru untuk belajar dan menjadi terampil dalam menyusun soal berbentuk AKM yang sesuai dengan kurikulum yang digunakan sekolah. Admin sendiri dalam menyusun soal AKM menggunakan beberapa referensi salah satunya buku Detik-Detik Asesmen Nasional yang disusun oleh Antonius Suprayanta dkk dan diterbitkan oleh PT. Penerbit Intan Pariwara. Dalam buku tersebut dijelaskan secara singkat bentuk-bentuk soal asesmen sehingga mempermudah untuk menyusun soal AKM serta dilengkapi dengan tips mengerjakan soal AKM bagi siswa. Dalam buku tersebut juga terdapat banyak sekali contoh soal AKM yang bisa dijadikan referensi penyusunan soal.
Pada postingan sebelumnya admin sudah membagikan contoh soal teks cerpen, contoh soal teks tanggapan, contoh soal teks laporan percobaan, dan contoh soal teks pidato persuasif. Postingan kali ini admin akan membagikan contoh soal AKM Bahasa Indonesia kelas 9 tentang teks diskusi dan teks cerita inspiratif.
Berikut contoh soal Asesmen Kompetensi Minimum atau AKM Bahasa Indonesia kelas 9.
Post a Comment for "Contoh Soal AKM Bahasa Indonesia Kelas 9"